Jumat 17 Feb 2023 05:51 WIB

Kerja Sama Penanaman Jahe Merah oleh YDBA dengan Bintang Toedjoe

Kolaborasi ini sebelumnya berhasil memasok PT Bintang Toedjoe 48,5 ton jahe merah..

Red: Yogi Ardhi

Ketua Pengurus Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA), Sigit P. Kumala (tengah) menandatangani nota kerjasama dengan YDBA bersama PT Bintang Toedjoe di Lebak Banten, Rabu (15/2/2023). (FOTO : Dok Republika)

Koordinator Lembaga Pengembangan Bisnis (LPB) YDBA di Lebak, Banten, Dani Kurnia (kedua kanan) berbicara dengan Ketua Pengurus Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA) Sigit P Kumala (kiri) bersama Presiden Direktur PT Bintang Toedjoe, Fanny Kurniati, (kedua kiri) di Lebak Banten, Rabu (15/2/2023). (FOTO : Republika/Yogi Ardhi)

Penanaman perdana jahe merah di Desa Cikarang, Kecamatan Muncang, Lebak, Banten oleh sejumlah stakeholder, Rabu (15/2/2023). (FOTO : Dok Republika)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, LEBAK -- Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA), kembali menandatangani nota kerja sama dengan YDBA bersama PT Bintang Toedjoe di Lebak Banten,  Rabu (15/2/2023).

Hadir dalam acara penandatanganan kerja sama ini, Ketua Pengurus Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA), Sigit P. Kumala, Presiden Direktur PT Bintang Toedjoe, Fanny Kurniati,  Sekretaris Pengurus YDBA, Ida R. M. Sigalingging, Chairwoman Yayasan Khouw Kalbe Bernadette Ruth Irawati Setiady, Head of Business Unit BINA PT Bintang Toedjoe, Sari Pramadiyanti dan Koordinator Lembaga Pengembangan Bisnis (LPB) YDBA di Lebak, Banten, Dani Kurnia.

Sebelumnya, kolaborasi telah dilakukan YDBA bersama PT Bintang Toedjoe sejak 1 September 2020, dengan membina 41 petani jahe merah yang berhasil memasok jahe merah ke PT Bintang Toedjoe lebih dari 48,5 ton pada tahun 2021 dan 2022.

sumber : Republika
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement