REPUBLIKA.CO.ID, Awas Kena Asam Urat
Taich: Penyakit asam urat (gout) merupakan salah satu jenis arthritis yang tidak bisa disembuhkan, namun dapat dikendalikan.
Penyebab
Hiperurisemia: kadar asam urat di dalam tubuh terlalu banyak.
Kadar asam urat normal
- Perempuan: 2,4 – 6,0 mg/dL
- Laki-laki: 3,4 – 7,0 mg/dL
Faktor risiko
- Faktor genetik paling besar pengaruhnya.
- Usia lanjut
- Jenis kelamin:
* Pria usia 30-50 tahun
* Wanita usia menopause
- Mengidap diabetes, sakit jantung, hipertensi, gangguan ginjal, atau sindrom metabolisme.
- Konsumsi makanan tinggi purin.
- Efek samping obat hipertensi, obat dieuretik, dan aspirin.
Gejala
- Bengkak
- Kemerahan
- Terasa panas
- Nyeri hebat, umumnya di sendi jempol kaki, tapi juga bisa terasa di jari kaki lain, jari tangan, pergelangan kaki, dan lutut.
Obat
- Jangka pendek: Obat antinyeri, antiinflamasi, steroid, obat penurun asam urat.
- Jangka panjang: Kontrol asam urat dengan menjaga gaya hidup atau menggunakan obat-obatan.
Pencegahan
- Turunkan berat badan jika berlebih.
- Hindari makanan yang dapat menjadi pemicu, seperti makanan laut, daging merah, daging olahan, jeroan, serta makanan atau minuman bergula.
Waspada
Kekambuhan gout yang berulang dapat meningkatkan risiko serangan jantung dan strok.
Sumber: Pusat Data Republika Pengolah: Reiny Dwinanda