Jumat 12 May 2023 02:07 WIB

Investasi Tepat untuk Atur Keuangan di Lebaran Mendatang

Dalam kondisi keuangan yang kurang stabil, penting untuk tetap berinvestasi.

Red: Ichsan Emrald Alamsyah

REPUBLIKA.CO.ID, Pada 2023, ibadah di bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri sudah bisa dijalankan dan dirayakan di luar rumah. Masyarakat pun kembali menghabiskan lebih banyak porsi penghasilannya. Bahkan tidak sedikit yang gagal mengontrol pengeluarannya. 

PT Insight Investments Management memberikan beberapa tips penting untuk mengantisipasi pengeluaran berlebih pada lebaran tahun mendatang.

1.  Disiplin sisihkan porsi penghasilan untuk investasi

Dalam kondisi keuangan yang kurang stabil, penting untuk tetap disiplin menyisihkan dana untuk menabung dan berinvestasi. Saat ini ada banyak pilihan instrumen investasi, salah satunya reksa dana. 

2. Investasi untuk Lebaran Tahun Depan

Investasi pada instrumen reksa dana bisa menjadi pilihan dalam mencapai tujuan finansial. Produk investasi yang bisa menjadi pilihan yaitu reksa dana dengan rekam jejak yang baik dalam jangka panjang serta konsisten menghasilkan pertumbuhan yang optimal.

2. Hindari utang dan cari penghasilan tambahan

Meningkatnya kebutuhan saat ramadhan dan lebaran membuat orang terpaksa untuk berutang. Maka hal penting yang harus dilakukan setelah lebaran adalah menyusun langkah untuk segera melunasinya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement