Kamis 18 May 2023 01:53 WIB

Kunjungi Kebun Raya Bogor, Megawati: Nostalgia Sedikit, Saya kan Anak Presiden

Kunjungan Megawati sebagai rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-206 KRB.

Rep: Shabrina Zakaria/ Red: Andri Saubani
Megawati Soekarnoputri
Foto: Dok PDIP
Megawati Soekarnoputri

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR— Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Megawati Soekarnoputri meresmikan Rumah Kaca Anggrek di Kebun Raya Bogor (KRB), sebagai rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-206 KRB. Dalam kesempatan tersebut, Megawati turut bernostalgia ke masa-masa ia tinggal di Istana Kepresidenan Bogor sebagai putri dari Presiden.

Menurut Megawati, kecintaannya terhadap Kebun Raya itu juga menjadi salah satu cikal bakal Megawati mendirikan Yayasan Kebun Raya Indonesia.

Baca Juga

“Nostalgila sedikit. Saya kan anak presiden, suka tidur di Istana liburan keliling Kebun Raya, mancing di Kali Ciliwung lalu cari udang sungai. Itu nostalgila saya. Itu kenapa saya bikin Yayasan Kebun Raya Indonesia,” kata Megawati dalam sambutannya, Rabu (17/5/2023).

Selain itu, Megawati juga turut berpesan kepada seluruh jajarannya di BRIN atau Kebun Raya untuk semangat bekerja dan disiplin demi Indonesia.

“Saya minta banget, please, kalau kamu kerja di Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA), BRIN, Kebun Raya, untuk semangat dan disiplin. Ini untuk negara, bukan untuk diri sendiri,” pintanya.

Megawati pun mengingatkan kepada seluruh pihak yang terlibat di dalam Kebun Raya untuk selalu bekerja dengan sungguh-sungguh, tulus dan ikhlas mengabdi. “Jangan bekerja di Kebun Raya kalau tidak bisa dan tidak siap mengabdi. Jangan ada di sini kalau cuma mau berleha-leha,” kata Megawati.

Presiden kelima Indonesia itu juga mengaku akan terus mengawasi dan mengurusi Kebun Raya. Mengingat Kebun Raya memiliki banyak kenangan indah dan manis untuknya.

“Kebun Raya itu punya banyak kenangan untuk saya, makanya saya tidak mau ada karyawan yang kerjanya cuma berleha-leha di sini,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Kebun Raya Bogor yang telah melakukan berbagai aktivitas konservasi tumbuhan dan lainnya.

“Hari ini menghadirkan Ibu Mega untuk bisa meresmikan secara langsung, rumah anggrek yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR). Kita ucapkan terima kasih dan apresiasi kepada teman-teman Kebun Raya Bogor, yang sudah cukup lama melakukan aktivitas konservasi, reservasi, dan pemanfaatan berbagai tumbuhan spesies asli Idnonesia. Khususnya di dataran rendah basah,” tutur Handoko.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement