Bimbingan Calon Jamaah Haji Kota Bandung di Masjid Pusdai
Kloter pertama calhaj Kota Bandung rencananya akan diberangkatkan pada 29/5/2023..
Rep: Edi Yusuf/ Red: Yogi Ardhi
Calon Jamaah Haji (Calhaj) Kota Bandung tahun 2023 mengikuti bimbingan, di Masjid Pusdai, Kota Bandung, Sabtu (20/5/2023). Kloter pertama calhaj asal Kota Bandung rencananya akan diberangkatkan pada 29 Mei 2023. Adapun kloter terakhir pada Juni 2023. Tahun ini Kota Bandung menyiapkan tiga titik pemberangkatan calhaj, yaitu di Markas Polda Jabar, Kodam III/Siliwangi, dan Kantor Kemenag Kota Bandung. (FOTO : Edi Yusuf/Republika)
kloter pertama keberangkatan akan dilakukan pada 29 Mei 2023 dengan jumlah calon jemaah haji (calhaj) dan pendamping haji berjumlah 480. (FOTO : Edi Yusuf/Republika)
Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bandung Ema Sumarna menyampaikan sambutan saat pelepasan secara simbolis calon jamaah haji (Calhaj) Kota Bandung tahun 2023, usai acara bimbingan calhaj, di Masjid Pusdai, Kota Bandung, Sabtu (20/5/2023). (FOTO : Edi Yusuf/Republika)
Calon jamaah haji (Calhaj) Kota Bandung tahun 2023, berdoa usai pelepasan dan bimbingan calhaj, di Masjid Pusdai, Kota Bandung, Sabtu (20/5/2023). (FOTO : Edi Yusuf/Republika)
Calhaj akan diberangkatkan dari Mapolda Jawa Barat pada 29 Mei 2023. Calhaj akan diberangkatkan dari Mapolda Jawa Barat pada 29 Mei 2023. Tahun ini, untuk pemberangkatan jemaah haji asal Jabar ada di dua tempat. (FOTO : Edi Yusuf/Republika)
Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Bandung Ema Sumarna memasang rompi kepada salah satu petugas haji saat pelepasan secara simbolis calon jamaah haji (Calhaj) Kota Bandung tahun 2023, usai acara bimbingan calhaj, di Masjid Pusdai, Kota Bandung, Sabtu (20/5/2023). (FOTO : Edi Yusuf/Republika)
inline
REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Calon Jamaah Haji (Calhaj) Kota Bandung tahun 2023 mengikuti bimbingan, di Masjid Pusdai, Kota Bandung, Sabtu (20/5/2023).
Sebagai informasi, kloter pertama keberangkatan akan dilakukan pada 29 Mei 2023 dengan jumlah calon jemaah haji (calhaj) dan pendamping haji berjumlah 480.
Calhaj akan diberangkatkan dari Mapolda Jawa Barat pada 29 Mei 2023. Tahun ini, untuk pemberangkatan jemaah haji asal Jabar ada di dua tempat.
Embarkasi Bekasi dari Bandara Soekarno-Hatta dan embarkasi BIJB untuk calhaj asal Ciayumajakuning.
Tahun ini seluruh jamaah haji asal Kota Bandung masih akan dikirim melalui Bandara Soekarno-Hatta Jakarta. Namun ada kemungkinan akan berubah di tahun selanjutnya.
sumber : Republika