Selasa 23 May 2023 22:37 WIB

Ke Mana Jokowi Berlabuh?

Jokowi belum menyatakan secara tegas mendukung Ganjar. .

Red: Teguh Firmansyah

REPUBLIKA.CO.ID, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri telah memutuskan untuk memilih Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden dari partai tersebut. Namun, beragam spekulasi muncul terkait dukungan Presiden Joko Widodo yang juga kader PDIP itu. Apakah Jokowi akan ke Ganjar atau Prabowo Subianto?

2 April 2023

Jokowi bertemu lima pimpinan parpol pendukung pemerintah. Jokowi dukung wacana koalisi besar.

21 April 

Ketum Megawati mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai capres. Jokowi hadir.

21 April

Jokowi ajak Ganjar naik pesawat kepresidenan menuju Solo, Jateng.

14 Mei

Musyawarah Rakyat (Musra) relawan Jokowi digelar. Jokowi mengungkapkan kriteria capres, yakni berani, dekat dengan rakyat, paham potensi negara, hingga mampu bangun ekonomi. Jokowi tak spesifik sebut Ganjar.

14 Mei

Relawan Jokowi mengusulkan tiga nama capres, yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Airlangga Hartarto.

15 Mei

Gerindra sebut Musra Jokowi sebagai vitamin untuk Prabowo. Capres Gerindra itu dikenal sebagai sosok pemberani sesuai kriteria.

15 Mei

Golkar sebut Airlangga cocok untuk jadi calon wakil presiden Prabowo.

19 Mei

Relawan Jokowi di Solo bertemu Prabowo Subianto. Relawan yang didampingi Putra Jokowi, Gibran, beri dukungan ke Prabowo. 

20 Mei

Hasto memanggil Gibran ke PDIP seusai mempertemukan relawan Jokowi dengan Prabowo.  

TIGA KANDIDAT DIUSULKAN RELAWAN

 

1. Ganjar Pranowo: Gubernur Jawa Tengah (PDIP)

2. Prabowo Subianto: Menteri Pertahanan (Gerindra)

3. Airlangga Hartarto: Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Golkar)

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement