Senin 04 Dec 2023 11:53 WIB

Pelantikan Pj Bupati Karawang, Kuningan, dan Banjar

Kepala daerah diminta bisa menjamin pelaksanaan Pemilu 2004 dan potensi bencana alam.

Rep: Edi Yusuf/ Red: Tahta Aidilla

Pelantikan Bupati Karawang, Penjabat Bupati Kuningan, dan Penjabat Wali Kota Banjar oleh Penjabat Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (4/12/2023). (FOTO : Edi Yusuf/Republika)

Penjabat Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin melantik Aep Syaepuloh sebagai Bupati Karawang menggantikan Cellica Nurracahdiana yang meletakkan jabatannya karena mencalonkan diri sebagai Anggota DPR RI, di Aula Barat Gedung Sate, Senin (4/12/2023). (FOTO : Republika/Edi Yusuf)

Pelantikan Bupati Karawang, Penjabat Bupati Kuningan, dan Penjabat Wali Kota Banjar oleh Penjabat Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (4/12/2023). (FOTO : Edi Yusuf/Republika)

Penjabat Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Macmudin melantik Penjabat Bupati Kuningan, Kepala Kesbangpol Provinsi Jabar, Raden Iip Hidajat menggantikan Bupati Kuningan yang telah habis masa jabatannya, di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (4/12/2023). (FOTO : Edi Yusuf/Republika)

Pj Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin melantik Kepala Dinas Sosial Provinsi Jabar, Ida Wahidah Hidayati menjadi Penjabat Wali Kota Banjar, menggantikan pasangan sebelumnya yang habis masa jabatannya, di Aula Barat Gedung Sate, Senin (4/12/2023). (FOTO : Edi Yusuf/Republika)

inline

REPUBLIKA.CO.ID,  BANDUNG. --  Pelantikan Bupati Karawang, Penjabat Bupati Kuningan, dan Penjabat Wali Kota Banjar oleh Penjabat Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (4/12/2023).

Bupati Karawang yang dilantik adalah Aep Syaepuloh menggantikan Cellica Nurracahdiana, yang meletakkan jabatannya karena mencalonkan diri sebagai Anggota DPR RI. 

Penjabat Bupati Kuningan adalah Kepala Kesbangpol Provinsi Jabar, Raden Iip Hidajat menggantikan Bupati Kuningan Acep Purnama yang habis masa jabatannya.

Kepala Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat Ida Wahidah Hidayati menjadi Penjabat Wali Kota Banjar, menggantikan pasangan sebelumnya yang habis masa jabatannya.

Dalam sambutannya, Bey berpesan agar para kepala daerah bisa menjamin pelaksanaan Pemilu 2004 dengan aman, damai, dan lancar, serta bersiaga menghadapi datangnya musim hujan yang biasanya berdampak pada potensi bencana.

sumber : Republika/Edi Yusuf
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement