REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Badan Gizi Nasional (BGN) telah melakukan serangkaian proses seleksi terhadap 32 ribu orang untuk menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK). Diperkirakan, puluhan ribu orang yang mayoritas adalah kepala satuan pelayanan pemenuhan gizi (SPPG) itu akan resmi menjadi aparatur sipil negara (ASN) pada 1 Februari 2026.
Kepala BGN Dadan Hindayana mengatakan, saat ini pihaknya sudah memiliki 2.080 pegawai berstatus ASN. "Jadi kami sudah melakukan rekrutmen dan tes untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja tahap satu sebanyak 2.080 yang sudah menjadi ASN terhitung mulai tanggal 1 Juli 2025," kata dia saat rapat bersama Komisi IX DPR, Selasa (20/1/2026).