Kamis 18 May 2017 13:46 WIB

Pesta Kemenangan Juventus di Laga Coppa Italia

.

Rep: Reja Irfa Widodo, Angelo Carconi/ Red: Yogi Ardhi Cahyadi

Tim Juventus merayakan kemenangan pada partai Final Copa Italia di Olimpico Stadium, Kamis (18/5) dini hari. (FOTO : Claudio Peri/EPA)

Skuat Juventus asal Argentina Paulo Dybala dan rekan setimnya Gonzalo Higuain merayakan kemenangan pada partai Final Copa Italia di Olimpico Stadium, Kamis (18/5) dini hari. (FOTO : Claudio Peri/EPA)

Tim Juventus merayakan kemenangan pada partai Final Copa Italia di Olimpico Stadium, Kamis (18/5) dini hari. (FOTO : ANGELO CARCONI/EPA)

Ekspresi Dani Alves merayakan kemenangannya pada laga final Copa Italia (FOTO : ANGELO CARCONI/EPA)

Striker Juventus Gonzalo Higuain mencium trofi Copa Italia di sela pesta kemenangan Juventus pada Partai Final tersebut Kamis (17/5) dini hari (FOTO : ANGELO CARCONI/EPA)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Dari kemungkinan meraih treble, Juventus berhasil memastikan Coppa Italia sebagai titel perdananya pada musim ini. Si Nyonya Tua berhasil menaklukkan Lazio dengan keunggulan dua gol pada partai puncak Coppa Italia, Kamis (18/7) dini hari WIB. Dua gol Juventus masing-masing dicetak oleh Daniel Alves dan Leonardo Bonucci.

Dilansir dari laman: soccerway, Kamis (18/5)., Juventus memang berpeluang besar untuk bisa mengantongi tiga gelar pada musim ini. Di Liga Italia, Juventus masih kokoh di puncak klasemen sementara dengan raihan 85 poin dari 36 laga. Tinggal menyisakan dua laga lagi, tim besutan Massimiliano Allegri itu unggul empat poin dari peringkat kedua, AS Roma.

Sementara di ajang Liga Champions, Juventus akan berhadapan dengan Real Madrid di partai final di Cardiff pada 3 Juni mendatang. Juventus pun mengawali kemungkinan raihan treble ini dengan torehan trofi Coppa Italia. Secara khusus di ajang Coppa Italia, keberhasilan menekuk Lazio membuat Juventus kian menegaskan diri menjadi tim tersukses di Coppa Italia dengan raihan 12 trofi.

Selain itu, Juventus juga menjadi satu-satunya tim yang mampu meraih gelar Coppa Italia selama tiga musim beruntun. Dalam laga yang digelar di Stadion Olimpico itu, Juventus tampil menyakinkan. Bahkan, keunggulan dua gol itu sudah dicetak Juventus pada babak pertama. 

Tepatnya pada menit ke-12, Juventus mampu unggul lewat torehan gol dari Daniel Alves. Ini menjadi gol ketiga Alves dalam lima laga terakhirnya bersama Juventus. Bek asal Brasil itu berhasil memanfaatkan umpan panjang dari Alex Sandro, yang melepaskan tendangan dari sisi kiri pertahanan Lazio. 

Kendati telah unggul satu gol, Juventus tidak mengendurkan serangan. Sratkosha pun sempat jatuh bangun saat mengagalkan peluang dari Paulo Dybala dan Gonzalo Higuain. Pada menit ke-24, Juventus mampu kembali unggul. Kali ini giliran Leonardo Bonucci yang mampu merobek gawang Lazio. Bek asal Italia itu berhasil memanfaatkan bola hasil tendangan penjuru yang dilepaskan oleh Alex Sandro.

sumber : Republika, EPA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement