Calon penumpang tertidur saat menunggu jadwal penerbangan di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Senin (27/11). Menurut PT Angkasa Pura II cabang Soekarno Hatta selaku pengelola bandara, terdaoat 111 penerbangan dari tujuh maskapai batal terbang ke Bandara Ngurahrai Bali dan dari sebaliknya dikarenakan adanya erupsi Gunung Agung di Bali. (FOTO : Muhammad Iqbal/Antara)
Aktivitas transaksi perbankan di banking hall BNI, Jakarta, Senin (27/11).Aktivitas transaksi perbankan di banking hall BNI, Jakarta, Senin (27/11). Jelang akhir tahun 2017, kredit yang belum disalurkan atau undirsbursed loan alias kredit nganggur di perbankan masih di atas Rp 1.000 triliun. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut, hingga September 2017 mencapai Rp1.400 triliun, naik 9,62 persen (year on year/yoy) dibandingkan periode sama 2016. (FOTO : Yasin Habibi/ Republika)
Sejumlah penumpang tiba di terminal keberangkatan Bandara Lombok International Airport (LIA) di Praya, Lombok Tengah, NTB, Senin (27/11). Meski Bandara LIA masih beroperasi normal sejumlah maskapai membatalkan penerbangan seperti Garuda Indonesia, dengan 20 penerbangan kedatangan dan keberangkatan di Bandara LIA (FOTO : Ahmad Subaidi/Antara)
Direktur Bisnis Bank DKI, Antonius Widodo Mulyono (tengah) bersama Wakil Pemimpin Redaksi Majalah SWA, Sujatmaka (kiri) dan Direktur Riset Frontier Consulting Group, Sylvia Renate W. (kanan) saat menerima penghargaan Indonesia Customer Satisfaction Award 2017 pada kategori The Best in Achieving Total Customer Satisfaction untuk produk tabungan Bank DKI di Jakarta, (22/11). Per September 2017, Bank DKI berhasil menghimpun Rp6,3 triliun Dana Pihak Ketiga dalam bentuk tabungan dengan total 1,9 juta nasabah.
Direktur Operasi PT Pertamina Patra Niaga Abdul Cholid (kiri) berbincang dengan Direktur Yayasan Cinta Quran Ivan Sofian (kanan) dan dua orang Awak Mobil Tanki (AMT), Andreas (kedua kiri) dan Iwanes (kedua kanan) seusai meluncurkan program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) di Terminal BBM Jakarta Group Plumpang, Jakarta, Senin (27/11). PT Pertamina Patra Niaga memberikan pembekalan Hafiz Quran kepada mitranya para AMT melalui program CSR (FOTO : Widodo S Jusuf/Antara)
Pengendara melintas di ruas Tol Solo-Ngawi, Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (27/11). Ruas tol Solo-Ngawi dengan total panjang 90,42 km saat ini pembangunan fisik sudah mencapai 89,12 persen dan direncanakan pada bagian awal dioperasikan sepanjang 53,7 km mulai simpang susun Solo hingga Widodaren, Ngawi pada Desember mendatang. (FOTO : Muhammad Ayudha/Antara)
inline
REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memutuskan penutupan Bandara I Gusti Ngurah Rai mulai pukul 07.00 WITA hari ini (27/11) hingga 18 jam ke depan. Karena itu, maskapai diminta untuk memperhatikan pelayanan calon penumpang yang bertahan di bandara.
"Maskapai tidak melakukan penerbangan hingga mendapat izin keselamatan dari otoritas yang berwenang," kata Sekretaris Ditjen Perhubungan Udara Kemenhub Pramintohadi Sukarno, Senin (27/11).
Pramintohadi meminta semua penyelenggara penerbangan baik itu maskapai penerbangan maupun pengelola bandara harus bekerja sama. Hal itu dilakukan untuk tetap memberikan pelayanan kepada penumpang. Berikut berita foto lintas ekonomi dan bisnis selengkapnya.
sumber : Republika, Antara Foto