REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) memutuskan untuk menjadi investor bagi lima startup atau wirausahawan muda yang sedang merintis usahanya di Bandung, Jawa Barat. Pada kesempatan itu Presiden Jokowi memanggil ke atas panggung lima anak muda yang sedang merintis usahanya dalam berbagai bidang. Lima orang itu diminta oleh Presiden untuk menceritakan usahanya secara singkat.
"Saya mau jadi investor tapi didaftar saja ke Pak Menteri (Menkominfo). Investor, tulis saja saya," kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menjadi pembicara kunci dalam acara Entrepreneurs Wanted! (EW!) di Gedung Sasana Budaya Ganesha Institut Teknologi Bandung (ITB), Bandung, Senin (18/12).
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro menetapkan beberapa target pembangunan yang akan diwujudkan pada 2018. Bambang mengatakan, penetapan target tersebut berdasarkan dukungan kondisi perekonomian Indonesia yang diprediksi akan membaik pada tahun depan.
"Pemerintah yakin dengan menjaga pertumbuhan ekonomi sesuai sasaran, target pembangunan diperkirakan akan tercapai," ujar Bambang dalam diskusi bertajuk "Outlook Pembangunan Indonesia 2018: Tantangan di Tahun Politik" yang digelar di Jakarta, Senin (18/12).
Bambang mengatakan, pemerintah menargetkan untuk menurunkan tingkat ketimpangan atau rasio gini menjadi 0,38. Angka itu lebih rendah 0,01 dari capaian pada Maret 2017 yang sebesar 0,39. "Kelihatannya cuma turun 0,01. Tapi itu tidak mudah," ujar Bambang. Berikut berita lintas ekonomi dan bisnis selengkapnya.