Presiden Joko Widodo (kiri) mendengarkan penjelasan Presiden Direktur PT Kalbe Farma Tbk Vidjongtius ketika meninjau fasilitas produksi di sela-sela peresmian pabrik bahan baku obat dan produk biologi PT Kalbio Global Medika yang merupakan anak usaha dari PT Kalbe Farma, di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (27/2). (FOTO : Antara/Wahyu Putro A)
Laba Bersih BNI Syariah. Tabel kinerja ditampilkan saat konferensi pers paparan kinerja BNI Syariah 2017 di Jakarta, Selasa (27/2). (FOTO : Republika/ Wihdan)
CEO Sleekr Suwandi, Ketua Asosiasi Akuntan Indonesia John Hutagaol , Pendiri dan Direktur Online Pajak Charles Guinot dan Managing Partner Mazars Indonesia (dari Kiri) menunjukkan aplikasi solusi PajakPartner saat diluncurkan di Jakarta, Selasa (27/2). OnlinePajak, perusahaan teknologi yang mengembangkan aplikasi perpajakan yang terintegrasi dan inovatif, meluncurkan PajakPartner. (FOTO : Tahta Aidilla/Republika)
Pekerja beraktivitas di pusat produksi pipa Rucika, PT Wahana Vinyl Nusantara, di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (27/2). Perusahaan pipa yang memiliki tiga pusat distribusi di beberapa daerah tersebut memproduksi sekitar 200 ribu ton pipa per tahun. (FOTO : Risky Andrianto/Antara)
Menko bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Christine Lagarde, Menkeu Sri Mulyani dan Gubernur BI Agus Martowardojo (dari Kiri) memukul alat musik tifa sebagai tanda pembukaan acara High-Level International Conference New Growth Models in a Changing Global Landscape di Jakarta, Selasa (27/2). (FOTO : Republika/Prayogi)
Warga menerima bantuan kemanusian Bank DKI senilai Rp100 juta dalam bentuk alas tidur dan selimut kepada korban bencana kebakaran di Krukut, Jakarta ,Selasa (27/02/2018) Sebelumnya Bank DKI juga menyerahkan bantuan korban kemanusiaan untuk bencana banjir di Jakarta. (FOTO : Dok Bank DKI)
inline
REPUBLIKA.CO.ID, CIKARANG -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan pabrik bahan baku obat dan produk biologi yang berIokasi di Cikarang milik PT Kalbio Global Medika (KGM), anak perusahaan PT Kalbe Farma. Pendirian pabrik ini merupakan wujud investasi yang akan meningkatkan kapabilitas produksi obat-obatan industri farmasi.
Terlebih Jokowi selama rapat kabinet selalu mempertanyakan pembangunan industri farmasi baru kepada menteri kesehatan dan perindustrian. "Hari ini saya senang karena pabrik yang sudah dibangun selama tiga tahun sudah mulai beroperasi," ujar Jokowi, Selasa (27/2).
Sementara itu laba Bank Negara Indonesia (BNI) Syariah tumbuh 10,6 persen di kuartal akhir 2017. Pertumbuhan masih seputar pembiayaan, peningkatan imbal jasa, dan rasio dana murah (CASA).
Plt Direktur Utama BNI Syariah Abdullah Firman Wibowo menjelaskan, laba BNI Syariah di kuartal akhir 2017 tumbuh 10,6 persen secara tahunan (yoy) menjadi Rp 306,68 miliar dari Rp 277,37 miliar di akhir 2016. Hal itu ditopang pertumbuhan pembiayaan sebesar 15,14 persen menjadi Rp 23,60 triliun di akhir 2017 dari 20,49 triliun di akhir 2016.
sumber : Republika, Antara Foto