Jumat 04 May 2018 23:50 WIB

Lintas Ekonomi dan Bisnis

.

Rep: Republika, Antara Foto/ Red: Yogi Ardhi Cahyadi

Direktur Utama PT Perusahaan Gas Negara (PGN) Tbk. Jobi Triananda Hasjim (kiri) menyalami Direktur Utama PT Medco E&P Indonesia Ronald Gunawan (kanan) seusai menandatangani Perjanjian Jual Beli Gas (PJBG) dengan volume 0,25 mmscfd di Jakarta, Jumat (4/5). (FOTO : Muhammad Iqbal/Antara)

Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro (kedua dari kiri) berbicara dalam acara seminar yang mengambil tema ”Tapping Technology to Maximize Longevity Dividend in Asia“ di Manila, Kamis (3/5). Menurut Bambang sektor informasi dan komunikasi berkembang lebih dari 9% dalam dua tahun terakhir, yang mengindikasikan pentingnya sektor ini dimana E-Commerce berkembang secara konsisten. (FOTO : Dok Bappenas)

Warga beraktivitas di bantaran rel kereta area pembangunan Depo kereta Cipinang, di Jakarta, Jumat (4/5). Kementerian Perhubungan menargetkan Depo yang nantinya sebagai tempat perawatan dan pemeriksaan kereta tersebut dapat beroperasi pada Oktober 2018. (FOTO : Risky Andrianto/Antara)

Presiden Direktur PT Indopoly Swakarsa Industry Tbk. Henry Halim (kanan) didampingi para direksi meninjau produk perseroan usai paparan publik di Jakarta, Kamis (3/5). Untuk menjamin pertumbuhan ditengah persaingan pasar yang ketat, Perseroan telah mengembangkan dan menciptakan produk high end guna memenuhi kebutuhan pelanggan. (FOTO : Republika/Prayogi)

Direktur Human Capital Management Telkomsel Irfan A. Tachrir bersama para imam masjid agung dari berbagai wilayah di Indonesia seusai penyerahan kurma untuk berbagi ta'jil Ramadan di Jakarta (3/5). Menyambut bulan Ramadan 1439 Hijriyah, Telkomsel menyerahkan bantuan 23 ton kurma kepada 15 masjid di berbagai wilayah. (FOTO : Dok Telkomsel)

Tim Regu Pemadam Kebakaran (RPK) PT Wira Karya Sakti unit forestry Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas sedang melakukan simulasi pemadaman di Tanjung jabung Barat, Jambi, Kamis (3/5). Sampai dengan tahun 2018 APP Sinar Mas telah menginvestasikan lebihh dari USD 100 juta untuk upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan di wilayah area konsesi. (FOTO : Darmawan/Republika)

Direktur Utama Bank DKI Kresno Sediarsi (kiri) menyerahkan plakat kepada Direktur Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan Krishna Syarif (kanan) usai kegiatan silaturahmi di Jakarta,Kamis (3/4). (FOTO : Dok Bank DKI )

inline

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebagai bentuk dukungan atas kebijakan pemerintah untuk mendorong pengembangan jaringan gas (jargas) rumah tangga, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) bersama PT Medco E&P Indonesia menandatangani Perjanjian Jual Beli Gas (PJBG). Volume gas sebanyak 0,25 mmscfd yang diperjanjikan itu untuk alokasi jargas di Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatra Selatan. 

Penandatanganan PJBG ini dilakukan antara Direktur Utama PGN Jobi Triananda Hasjim dan Direktur Utama Medco E&P Ronald Gunawan di sela acara Indonesia Petroleum Association (IPA) di JCC, Jakarta. Kerja sama jual beli gas antara PGN dan Medco E&P ini dimulai sejak 26 September 2017. Kontrak penyaluran gas yang bersumber dari Wilayah Kerja South Sumatra ini akan berlangsung selama 10 tahun hingga Juli 2027. Berikut berita foto lintas ekonomi selengkapnya.

sumber : Republika, Antara Foto
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement