REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Siswa mengevakuasi kursi saat banjir di SMPN 1 Bojongsoang, Jalan Raya Sapan, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, Kamis (30/1). Banjir yang menggenangi sejak Jumat (24/1) di kawasan tersebut mengakibatkan sejumlah ruang kelas sekolah masih tergenang air.