REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persib Bandung membawa pulang tiga angka dari markas Arema FC pada laga pekan kedua Liga 1 2020. Persib berhasil membungkam Arema dengan skor 2-1 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Ahad (8/3). Hasil ini menempatkan Persib sementara memuncaki Liga 1.