Jumat 04 Feb 2022 05:20 WIB

Potensi Bahaya Guguran Awan Panas Merapi

Masyarakat diimbau agar tidak beraktivitas di daerah potensi bahaya.

Foto: republika.co.id
Potensi Bahaya Guguran Awan Panas Merapi

REPUBLIKA.CO.ID,Badan Geologi Kementerian ESDM melakukan pemutakhiran rekomendasi terkait status aktivitas siaga Gunung Merapi.

Potensi bahaya berupa guguran lava dan awan panas di sektor selatan-barat daya, meliputi:

- Sungai Boyong sejauh lima kilometer.

- Sungai Bedog, Krasak, Bebeng maksimal tujuh kilometer.

Potensi bahaya berupa guguran lava dan awan panas di sektor tenggara, meliputi:

- Sungai Woro sejauh maksimal tiga kilometer.

- Sungai Gendol lima kilometer.

Lontaran material vulkanik bila terjadi letusan eksplosif dapat menjangkau radius tiga kilometer dari puncak Merapi.

(Masyarakat diimbau agar tidak beraktivitas di daerah potensi bahaya tersebut di atas dan mewaspadai bahaya lahar, terutama saat terjadi hujan di seputar Merapi).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement