Senin 24 Oct 2022 11:30 WIB

Infografis Rusia Gunakan Drone Iran

Iran sepakat menambah pasokan drone untuk Rusia.

Foto: Tim infografis Republika
Rusia gunakan drone Iran

REPUBLIKA.CO.ID, Iran sepakat menambah pasokan drone untuk Rusia. 

 

Dua pejabat senior Iran mengatakan sudah terjadi kesepakatan pengiriman drone dengan Rusia pada 6 Oktober 2022.

 

Salah satu drone yang Iran setujui untuk kirim adalah Shahed-134, senjata delta-bersayap yang digunakan sebagai pesawat tanpa awak "kamikaze". Drone itu membawa hulu ledak yang meledak saat menabrak target.

 

Kemudian, rudal balistik udara-ke-udara jarak pendek Iran, Fateh-110 dan Zolfaghar. Keduanya dapat mengenai target sejauh antara 300 sampai 700 kilometer.

 

Beberapa pekan terakhir, Rusia memang gencar melakukan serangan terhadap sejumlah kota di Ukraina menggunakan pesawat nirawak atau drone. Rusia menggunakan drone Shahed-136 buatan Iran. 

 

Pengiriman drone ini dikecam negara Barat karena dinilai melanggar resolusi PBB. Uni Eropa memutuskan untuk membekukan aset tiga individu dan satu entitas yang bertanggung jawab atas pengiriman drone.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement