REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Pertandingan tenis beregu putra Davis Cup Zona Asia-Oceania Grup II antara tim tenis Indonesia melawan tim tenis Iran akan berlangsung di stadion tenis Bukit Asam di Komplek Jakabaring Sport City (JSC) Palembang pada 6 dan 8 Maret 2015 mendatang. Tim tenis Indonesia akan diperkuat petenis nomor satu Indonesia Cristhopher Rungkat, Sunu Wahyu Trijati, David Agung Susanto dan Aditya Harry Sasongko.