REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Ribuan umat muslim di Rusia melaksanakan Shalat Idul Adha 1436 H di Masjid Agung Moskow atau Moskovskiy Soborniy Mecet, Kamis (24/9). Pelaksanaan shalat Idul Adha atau di Rusia dikenal sebagai Kurban Bayram – dimulai pada pukul 06:30 waktu setempat. Masjid Agung Moskow adalah satu dari enam masjid di ibu kota Moskow. Masjid yang baru diresmikan ini merupakan masjid terbesar di Rusia dan juga Eropa. Saat ini diperkirakan populasi muslim di Rusia mencapai angka dua juta orang.