Sabtu 05 Dec 2015 20:44 WIB

Hacker 12 Negara Berlomba Ciptakan Sistem Informasi Antikorupsi

.

Rep: Rakhmawaty La'lang/ Red: Edwin Dwi Putranto

(dari kiri) Deputi Bidang Hukum dan penyelesaian sangggah LKPP Ikak Gayuh Patriastomo, Praktisi IT Onno W. Purbo, dan Wakil Koordinator ICW Adnan Topan Husodo menjadi pembicara pada pembukaan Hackathon Merdeka 3.0 di Gedung LKPP, Jakarta, Sabtu (5/12).Rakhmawaty La'lang/Republika (FOTO : Rakhmawaty La'lang/Republika)

Pengunjung mencetak tangannya di kain perca integritas antikorupsi pada pembukaan perlombaan Hackathon Merdeka 3.0 di Gedung LKPP, Jakarta, Sabtu (5/12).Rakhmawaty La'lang/Republika (FOTO : Rakhmawaty La'lang/Republika)

Seorang anak menunjukkan cetak tangannya pada perca integritas antikorupsi pada pembukaan perlombaan Hackathon Merdeka 3.0 di Gedung LKPP, Jakarta, Sabtu (5/12).Rakhmawaty La'lang/Republika (FOTO : Rakhmawaty La'lang/Republika)

Pengunjung mencetak tangannya di kain perca integritas antikorupsi pada pembukaan perlombaan Hackathon Merdeka 3.0 di Gedung LKPP, Jakarta, Sabtu (5/12).Rakhmawaty La'lang/Republika (FOTO : Rakhmawaty La'lang/Republika)

Foto kombo sejumlah warga menunjukkan kedua telapak tangannya yang berlumur cat air usai membubuhkan cap tangannya masing-masing pada Kampanye Kain Perca Integritas di Gedung LKPP, Jakarta, Sabtu (5/12).ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf (FOTO : ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komunitas programmer Teknologi Informasi (TI) yang tergabung dalam Code4Nation turut memperingati Hari Antikorupsi Sedunia yang jatuh pada 9 Desember. Mereka menggandeng sejumlah lembaga antikorupsi, seperti KPK, LKPP, dan ICW untuk menyelenggarakan kegiatan Hackathon Merdeka 3.0 di Gedung LKPP, Jakarta, Sabtu (5/12).Sebanyak 720 hacker yang tersebar di 12 negara yakni Indonesia, Singapura, Malaysia, Jepang, Australia, Taiwan, Belanda, Jerman, Korea Selatan, Swedia, Inggris, dan Amerika Serikat mengikuti lomba ini. Mereka berlomba membuat sistem informasi yang mampu menunjang pemberantasan korupsi di Indonesia, seperti melalui pelayanan publik dan peradilan. Kegiatan Hackathon Merdeka 3.0 juga diisi dengan aksi membubuhkan cap tangan pada kain perca sebagai bentuk aksi integritas antikorupsi.

sumber : Republika Foto
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement