Direktur Konsumer Bank BRI Sis Apik Wijayanto, bersama Ketua Umum Ikatan Keluarga Alumni Lemhannas (IKAL) RI Jenderal TNI (Purn) Agum Gumelar menujukkan contoh Kartu Tanda Anggota IKAL usai melakukan penandatangan Nota Kesepahaman MOU di gedung Sekertariat IKAL, Jakarta, Jumat (12/5).
Harga Kebutuhan Pokok Pedagang melayani pelanggannya di salah satu kios Pasar Rebo, Cijantung, Jakarta, Jumat (12/5). Jelang Ramadan, harga kebutuhan pokok mulai mengalami kenaikan pada sejumlah komoditas misalnya daging ayam dan sejumlah bumbu, kembali melonjak. (FOTO : Rakhmawaty La'lang/Republika)
Kepala Sekretaris Perusahaan Bank Syariah Bukopin (BSB) Evi Yulia K (kiri) berbincang dengan Pemimpin BSB Semarang Imam Pamuji (tengah) dan Manajer Pelayanan dan Operasi BSB Semarang Faisal Bintang (kanan), usai konferensi pers tentang keikutsertaan BSB dalam Keuangan Syariah Fair (KFS) 2017, di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (12/5). Dalam KFS yang akan berlangsung hingga 14 Mei tersebut BSB menawarkan berbagai program untuk para nasabahnya, diantaranya program Ekspresi Berkah iB SiAga dan "Memanah Rezeki". (FOTO : Rekotomo/Antara)
Pekerja menyelesaikan pembuatan kapal ikan di Desa Pabean Udik, Indramayu, Jawa Barat, Jumat (12/5). Pemilik kapal mengaku kesulitan dalam proses pengurusan SIPI (Surat Ijin Penangkapan Ikan) yang memakan waktu lama sehingga banyak kapal yang menunda melaut. (FOTO : Dhedez Anggara/Antara)
Dirut baru PT Darma Henwa Tbk Faisal Firdaus (kedua kiri) dan jajaran direksi berfoto bersama usai Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa, di Jakarta, Jumat (12/5). Pada RUPSLB PT Darma Henwa Tbk (“DEWA”) perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa kontraktor pertambangan, jasa penambangan umum, pemeliharaan dan perawatan peralatan tersebut, disetujui pergantian susunan Dewan Komisaris dan Dewan Direksi dengan Dirut Baru yakni Faisal Firdaus. (FOTO : Audy Alwi/Antara)
Seorang pekerja memerah susu sapi di sebuah peternakan Bendul Merisi Surabaya, Jawa Timur, Jumat (12/5). Berdasarkan angka kuman atau Total Plate Count (TPC), kualitas susu di Jawa Timur, adalah terbaik nasional, dimana 85 persen produksi susu di Jawa Timur berada pada Grade I ( (FOTO : M Risyal Hidayat/Antara)
Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang PS Brodjonegoro (kanan) dan Federal Minister for Economic Cooperation and Development Gerd Muller menandatangani kesepakatan bersama Penguatan dan Pendalaman Kerja Sama di Bidang Pendidikan dan Pelatihan Teknik dan Vokasi, di Gedung Utama Kementerian PPN/Bappenas, Jumat (12/5). (FOTO : Audy Alwi)
inline
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk terus menyasar nasabah baru dengan melakukan kerjasama dengan beberapa lembaga. Kali ini BRI menandatangani nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) bersama Ikatan Keluarga Alumni Lemhanas (IKAL). Kerjasama ini merupakan tindak lanjut BRI untuk melayani pelayanan perbankan secara menyeluruh kepada masyarakat, terutama anggota IKAL. Dalam kerjasama tersebut, BRI pun menyepakati akan menerbitkan kartu Affinity Card bagi seluruh anggota IKAL. Nantinya, kartu bisa digunakan sebagai alat transaksi keuangan, baik sebagai kartu debit maupun uang elektronik (Brizzi).
Porsi perekonomian berbasis syariah di Indonesia masih sangat kecil dibandingkan dengan perekonomian konvensional, termasuk di dalamya para pelaku perbankan syariah. Berbagai upaya sosialisasi perekonomian syariah dilakukan seperti yang tengah digelar OJK melalui Keuangan Syariah Fair (KSF) di Semarang. Sebagai salah satu pelaku perbankan syariah Bank Syariah Bukopin (BSB) ikut aktif dengan memperkenalkan produk-produknya kepada masyarakat Semarang.
Sementara dari pasar ritel, harga pangan di pasar-pasar tradisional terus menunjukkan kecenderungan meningkat. Upaya pemerintah melalui menteri perdagangan untuk mengendalikan harga tampak kurang begitu efektif. Berikut berita foto lintas ekonomi bisnis selengkapnya.
sumber : Republika, Antara Foto