REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bulan Pesona Lombok Sumbawa 2017 resmi dibuka di Jakarta, Ahad (6/8).
Rangkaian bulan pesona Lombok Sumbawa 2017 dibuka dengan atraksi Sakeco asal Sumbawa. Atraksi ini dimainkan dua orang diiringi alunan rebana berisi sastra lokal dan disampaikan dalam bentuk sajak yang sifatnya mendidik. Bulan Pesona Lombok Sumbawa 2017 akan dimulai pada 18 Agustus hingga 16 September nanti.
Sejumlah rangkaian atraksi budaya sudah disiapkan pemerintah daerah untuk memanjakan wisatawan asing dan domestik yang berkunjung. Acara wisata budaya tersebut akan di konsentrasikan di beberapa wilayah semisal Mandalika, Kota Tua Ampenan, Sembalun, hingga Gili Tramena Begawe.Kegiatan yang dilakukan adalah food street festival, rally wisata, pameran hasil bumi, musik holtikultura, seni dan atraksi Lombok, hingga coaching clinic tarian Lombok.