Warga turun dan pindah tempat duduk saat pemeriksaan kepatuhan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di jalan KH Sholeh Iskandar, Kota Bogor, Jawa Barat, Senin (20/4/2020). Polresta Bogor Kota mencatat sedikitnya 312 pelanggaran terjadi selama penerapan PSBB di Kota Bogor seperti tidak menggunakan masker, jumlah penumpang di dalam angkutan umum melebihi kapasitas 50 persen dan tidak menjaga jarak di dalam kendaraan roda empat (FOTO : ANTARA/Arif Firmansyah)
Petugas Satpol PP Kota Pekanbaru menyegel sebuah warnet yang tetap beroperasi saat penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar di Kota Pekanbaru, Riau, Senin (20/4/2020). Petugas terpaksa menyegel warnet tersebut karena pemilik tempat usaha tidak mengindahkan Peraturan Walikota untuk tidak beroperasi selama penerapan PSBB dalam ragka percepatan penanganan COVID-19 (FOTO : ANTARA/Rony Muharrman)
Petugas Satpol PP Kota Pekanbaru menegur pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan masker saat penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar di Kota Pekanbaru, Riau, Senin (20/4/2020). Di hari keempat penerapan PSBB di Kota Pekanbaru, masih banyak ditemukan warga yang tidak menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah (FOTO : ANTARA/Rony Muharrman/)
Petugas Satpol PP Provinsi DKI Jakarta menertibkan ojeg online yang berkumpul di area Jalan Prof Dr Satrio, Jakarta, Senin (20/4/2020). Penertiban tersebut terkait pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar(PSBB) di wilayah Jakarta dan memutus rantai penyebaran COVID 19 (FOTO : Antara/Reno Esnir)
Petugas Dishub Kota Bogor memberikan masker kepada seorang anak saat pemeriksaan kepatuhan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di jalan KH Sholeh Iskandar, Kota Bogor, Jawa Barat, Senin (20/4/2020). Polresta Bogor Kota mencatat sedikitnya 312 pelanggaran terjadi selama penerapan PSBB di Kota Bogor seperti tidak menggunakan masker, jumlah penumpang di dalam angkutan umum melebihi kapasitas 50 persen dan tidak menjaga jarak di dalam kendaraan roda empat (FOTO : ANTARA/Arif Firmansyah)
inline
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beberapa kota telah memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar. Ada yang telah berlangsung beberapa hari lainnya telah berjalan hampir 14 hari. Namun masih ada saja warga yang keluar rumah tanpa kepentingan mendesak, bahkan tanpa dilengkapi masker. Berikut beberapa pelanggaran PSBB di beberapa lokasi.
sumber : Republika, Antara