REPUBLIKA.CO.ID, Kebutuhan terhadap donor plasma konvalesen meningkat seiring terus melonjaknya kasus Covid-19. Tapi tidak semua penyintas Covid-19 sebenarnya bisa menjadi donor plasma konvalesen.
Syarat menjadi donor plasma konvalesen:
1. Pernah terkonfirmasi dan telah sembuh dari Covid-19, dengan dibuktikan keterangan hasil tes usap PCR,
2. Tidak memiliki gejala atau keluhan terkait Covid-19 minimal 14 hari terakhir.
3. Memiliki kadar antibodi dan total titer antibodi dalam jumlah tertentu.
4. Pendonor diutamakan lakil-laki atau wanita yang belum pernah hamil.
5. Pendonor berusia 17-60 tahun.
6. Memiliki berat badan minimal 55 kilogram.
7. Tidak memiliki penyakit penyerta yang bersifat kronis. Misalnya, gagal ginjal, jantung, kanker, kencing manis, diabetes, atau darah tinggi tidak terkontrol.