Sabtu 27 Feb 2021 15:19 WIB

Infografis AS Roma Vs Milan: Peluang Milan Kembali Tumbang

AS Roma akan menjamu AC Milan di Olimpico, Senin (1/3) dini hari WIB.

Foto: DOK REPUBLIKA
Borja Mayoral, andalan lini depan AS Roma menghadapi AC Milan di Stadion Olimpico, Roma, Senin (1/3) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, AC Milan berpeluang meneruskan catatan minor di Serie A Italia pada laga pekan ke-24 ini. Sebab, Rossoneri harus melawan AS Roma yang perkasa di kandang pada Senin (1/3) dini hari WIB.

Fakta Jelang Laga

- Milan menderita 3 kekalahan dari 5 laga terakhir di Serie A, termasuk 2 kekalahan terakhir dari Spezia dan Inter Milan.

- Roma sulit ditumbangkan di kandang pada laga Serie A musim ini dengan 9 kemenangan dan 3 imbang dari 12 laga di Stadion Olimpico.

- Hanya Juventus, Sassuolo, dan Inter yang mampu pulang dari ibu kota Italia itu dengan satu poin.

- Roma tak terkalahkan dalam 16 laga Serie A terakhir di kandang dan mencetak setidaknya 2 gol dari 14 laga di antaranya.

- Dari 10 laga terakhir kedua tim di Olimpico, Roma menang 4 kali dan kalah 2 kali, sisanya imbang. 

- Kemenangan terakhir Milan di kandang Roma terjadi pada 26 Februari 2018.

- Roma tak diperkuat penyerang senior Edin Dzeko yang cedera. Posisinya akan digantikan Borja Mayoral.

- Milan dan Roma adalah wakil Italia yang tersisa di 16 besar Liga Europa.

 

Sumber: Whoscored, Soccerway

Pengolah: Israr Itah

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement