REPUBLIKA.CO.ID, LHOKSEUMAWE -- Anggota TNI beserta masyarakat membersihkan sampah di kawasan wisata Pantai Jagu Lhokseumawe, Aceh, Jumat (21/7/2022). Aksi pembersihan sampah yang diprakarsai TNI tersebut guna menjaga kebersihan kawasan wisata pantai, sekaligus mengampanyekan laut bebas sampah.