REPUBLIKA.CO.ID, Presiden Rusia Vladimir Putin menyerukan gencatan senjata selama 36 jam di Ukraina.
Gencatan senjata terhitung sejak Jumat (6/1/2023) pukul 12.00 waktu setempat hingga Sabtu (7/1/2023) pukul 24.00.
Gencatan senjata dilakukan untuk menghormati perayaan Natal Kristen Ortodoks Rusia.
Pemerintah Ukraina, Amerika Serikat, dan Jerman menolak gencatan tersebut.
Gencatan senjata yang diumumkan Putin dinilai sebagai propaganda.
Advertisement