Ahad 23 Nov 2025 07:00 WIB

Masuk ke Ladang Warga, Seekor Harimau Sumatera Terkena Jerat Babi Hutan

Tim BKSDA Sumbar bergerak cepat lakukan evakuasi harimau yang terkena jerat.

Red: Edwin Dwi Putranto

Seekor harimau Sumatera (panthera Tigris Sumatrae) terkena jerat di ladang masyarakat di Nagari Palupuah, Agam, Sumatera Barat, Sabtu (22/11/2025). Harimau sumatera yang terjerat tersebut diperkirakan berusia sekitar satu tahun dan mengalami luka pada bagian kaki depan kanan akibat jerat babi hutan. (FOTO : ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

Tim BKSDA Sumatera Barat mengupayakan penyelamatan harimau Sumatera yang terkena jerat babi yang dipasang di sekitar ladang masyarakat untuk kemudian dibawa ke TMBK Kota Bukittinggi. Di sana, satwa langka ini akan menjalani observasi dan perawatan intensif untuk memastikan pemulihan kesehatannya sebelum langkah selanjutnya ditentukan. (FOTO : ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

Harimau Sumatera yang terjerat jebakan babi hutan ditemukan pemilik lahan yang sedang menuju kebunnya. Pemilik lahan kemudian melaporkan ke pejabat setempat yang kemudian bergerak cepat untuk melakukan tindakan penanganan. Jerat babi hutan dipasang di kebun masyarakat setempat, yang seringkali menjadi ancaman serius bagi satwa liar yang melintas. (FOTO : ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, AGAM -- Seekor harimau Sumatera (panthera Tigris Sumatrae) terkena jerat di ladang masyarakat di Nagari Palupuah, Agam, Sumatera Barat, Sabtu (22/11/2025). Harimau sumatera yang terjerat tersebut diperkirakan berusia sekitar satu tahun dan mengalami luka pada bagian kaki depan kanan akibat jerat babi hutan.

Tim BKSDA Sumatera Barat mengupayakan penyelamatan harimau Sumatera yang terkena jerat babi yang dipasang di sekitar ladang masyarakat untuk kemudian dibawa ke TMBK Kota Bukittinggi. Di sana, satwa langka ini akan menjalani observasi dan perawatan intensif untuk memastikan pemulihan kesehatannya sebelum langkah selanjutnya ditentukan.

Harimau Sumatera yang terjerat jebakan babi hutan ditemukan pemilik lahan yang sedang menuju kebunnya. Pemilik lahan kemudian melaporkan ke pejabat setempat yang kemudian bergerak cepat untuk melakukan tindakan penanganan. Jerat babi hutan dipasang di kebun masyarakat setempat, yang seringkali menjadi ancaman serius bagi satwa liar yang melintas.

sumber : Antara Foto
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement