Jumat 29 Nov 2019 23:01 WIB

Lintas Ekbis: Jokowi Tinjau Pembangunan Pelabuhan Patimban

.

Rep: Republika, Antara / Red: Yogi Ardhi

Presiden Joko Widodo (kanan) tiba di Pelabuhan Patimban, Subang, Jawa Barat, Jumat (29/11/2019). (FOTO : Antara/M Ibnu Chazar)

Pekerja meracik kopi pesanan pembeli di dalam mobil warung kopi kaki lima di Lhokseumawe, Aceh, Jumat (29/11/2019). (FOTO : RAHMAD/ANTARA FOTO)

Pengunjung melihat motor BMW G 310 GS saat pemeran IIMS Motobike Expo 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (29/11/2019). (FOTO : Hafidz Mubarak A/ANTARA FOTO)

Perajin membuat anyaman bilik di Desa Ciawi, Lebak, Banten, Jumat (29/11/2019). (FOTO : MUHAMMAD BAGUS KHOIRUNAS/ANTARA FOTO)

Sejumlah bajaj antre untuk pengisian bahan bakar gas di SPBG PGN Klender, Jakarta, Jumat (29/11/2019). (FOTO : Aprillio Akbar/ANTARA FOTO)

Chairman MIS Group Tedy Agustiansjah dan Sekretaris Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia Prof. Dr. Rully Indrawan foto bersama dewan juri dan pemenang Anugerah Jurnalistik Praja 2019 pada malam Penganugerahan PRAJA 2019 di Hotel Sultan, Jakarta Pusat (28/11). (FOTO : Praja)

Direktur Kredit UMK & Usaha Syariah PT Bank DKI, Babay Parid Wazdi dan Asisten Bidang Kesejahteraan Rakyat Sekda DKI Jakarta, Catur Laswanto, *Ketua Pembina Yayasan Beasiswa Jakarta, Sutiyoso* berfoto bersama usai melakukan simbolis penyerahan bantuan biaya pendidikan senilai Rp. 4,8 juta kepada 12 orang mahasiswa D3 dan S1 bersana Yayasan Beasiswa Jakarta di Jakarta, (29/11). (FOTO : Bank DKI )

inline

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi), Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi hari ini (29/11), Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung meninjau langsung proyek pembangunan Pelabuhan Patimban, Kabupaten Subang, Jawa Barat. Rencananya pembangunan pelabuhan tersebut akan selesai dan dibuka tahun depan. 

“Progresnya ini bagus dan kita harapkan tahapan pertama nanti akan kita selesaikan pada Juni 2020,” kata Jokowi, Jumat (29/11). 

 

Untuk jangka panjang, Jokowi mengatakan pada 2027 Pelabuahan Patimban menjadi pelabuhan besar. Nantinya akan difungsikan untuk kegiatan ekspor industri otomotif dari Indonesia ke luar negeri.

 

“Kita ingin ini jadi sebuah hub besar untuk otomotif dan logsitik yang kita ekspor ke Australia, New Zealand, dan negara-negara ASEAN, semua berangkat dari Patimban ini," jelas Jokowi. Berikut berita foto lintas ekonomi dan bisnis selengkapnya. 

sumber : Republika, Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement